Senin, 29 Agustus 2016

CARA MENGHADAPI MASALAH HIDUP


http://harunkholidurrosidiarramadhanisaker.blogspot.com/2016/08/cara-menghadapi-masalah-hidup.html
Seringkali kita menghadapi permasalahan yang terkadang membuat kita kehilangan motivasi atau semangat. Lalu karna masalah tersebut, kita menjadi Pesimis dan kehilangan kepercayaan diri. dan membuat kita mengeluh, mengumpat, mengurung diri dari dunia hingga lebih parah lagi bertekad untuk meninggalkan dunia ini, yang semuanya itu tidak memperbaiki keadaan, malah semakin memperbanyak masalah yang kita hadapi.
Setiap Orang mempunyai masalah sendiri sendiri dalam kehidupannya, baik itu masalah kecil, maupun masalah yang besar, namun dari semua masalah tersebut, pasti akan menemukan solusi untuk menghadapinya.
Disini saya tidak akan membicarakan solusi untuk permasalahan tersebut, karna setiap masalah mempunyai solusi yang berbeda, namun untuk menghadapi semua masalah yang ada, saya punya cara yang mungkin sedikit mampu membesarkan hati kita dalam menghadapi setiap permasalahan.

Yang Pertama adalah Optimis

Jangan Menyerah, percaya akan kekuatan kita, kemampuan kita, dan tanamkan harapan harapan dalam diri kita, karna harapan itu tidak akan pernah sirna selama iman ada pada diri kita, bukalah mata, Hati dan pikiran bahwa harapan untuk lepas dari permasalahan yang kita hadapi masih terbuka lebar.
Jika kita kehilangan rasa Optimis, maka itu akan membuat masalah terkecil dalam kehidupan kita, menjadi sebuah masalah yang rumit, oleh karna itu tanamkan terlebih dahulu sikap OPTIMIS tersebut, yakinlkah bahwa masalah yang kita hadapi mempunyai solusi, namun kita belum menemukannya dan akan segera menemukan solusinya.

Please Dech Jangan Lebay

Bagaimana kita menyikapi sebuah masalah adalah sebuah masalah yang sangat besar, karna sebesar apapun masalah yang kita hadapi tergantung kepada bagaimana kita memandang masalah tersebut, ada sebagian orang yang ketika mendapatkan sebuah masalah, lalu bercerita kepada orang lain untuk mendapatkan solusi, dan ketika diberikan sebuah solusi kepadanya dia menganggap solusi yang diberikan tidak sebanding dengan permasalahan yang di hadapinya.

berpikirlah lebih proporsional, pahami masalah yang ada dan cari solusinya, jangan membesar besarkan permasalahan yang ada, atau menganggap permasalahan yang ada adalah permasalahan besar yang tidak ada solusinya.

Tekan Emosi, Gunakan Pikiran

Gunakan pikiran kita untuk menghadapi masalah.....
terkadang pikiran kita buntu ketika menghadapi permasalahan, mungkin dikarnakan kita lebih mengandalkan emosi untuk segera menyelesaikan permasalahan tersebut.
Sering kali, masalah itu membutuhkan waktu untuk diselesaikan, bahkan bisa bertahun-tahun. Ini akan menjadi tantangan emosional yang mengarahkan kita untuk mencaro solusi instan karena ketidak sabaran dan kemalasan kita. Padahal, jika kita berpikir jernih, masalah tersebut memang membutuhkan waktu.
menggunakan pikiran artinya berpikirlah dengan kreatif. Temukan ide-ide yang mungkin bisa menjadi solusi. Seringkali orang bingung, seolah tidak ada solusi, padahal dia sendiri yang kurang kreatif menemukan solusi. Dia hanya punya satu atau dua solusi, saat solusi tersebut tidak berhasil, mereka merasa buntu.
Benarkan solusi itu hanya itu? Disinilah pentingnya memiliki keterampilan berpikir kreatif, agar kita siap menghadapi masalah. Berpikir kreatif adalah cara menghadapi masalah terbaik. Sayangnya masih banyak yang merasa kreativitas itu tidak perlu. 

Berdo'a

Meminta pertolongan kepada Alloh SWT, ini bukan solusi terakhir atau alternatif terakhir, namun inilah yang utama, karna dalam setiap kejadian manusia, ada ketentuan dari sang maha pencipta.
Bagaimana cara mendapatkan pertolongan Allah? Banyak sekali, diantaranya shabar dan shalat, sebagaimana dijelaskan dalam ayat Al Qur’an Al Karim
Jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu. Dan sesungguhnya yang demikian itu sungguh berat, kecuali bagi orang-orang yang khusyu’, (yaitu) orang-orang yang meyakini, bahwa mereka akan menemui Tuhannya, dan bahwa mereka akan kembali kepada-Nya. (QS. Al Baqarah:45-46)
Inilah cara menghadapi masalah, insya Allah Kita akan sanggup menghadapinya.

Tidak ada komentar:
Write komentar

Clixsense

Clixsense